< Proverbiorum 9 >
1 sapientia aedificavit sibi domum excidit columnas septem
Hikmat telah mendirikan rumah, dan menegakkan ketujuh tiangnya.
2 immolavit victimas suas miscuit vinum et proposuit mensam suam
Ia telah memotong ternak untuk pesta, mengolah air anggur dan menyediakan hidangan.
3 misit ancillas suas ut vocarent ad arcem et ad moenia civitatis
Pelayan-pelayan wanita disuruhnya pergi untuk berseru-seru dari tempat-tempat tinggi di kota,
4 si quis est parvulus veniat ad me et insipientibus locuta est
"Siapa tak berpengalaman, silakan ke mari!" Kepada yang tidak berakal budi, hikmat berkata,
5 venite comedite panem meum et bibite vinum quod miscui vobis
"Mari menikmati makananku dan mengecap anggur yang telah kuolah.
6 relinquite infantiam et vivite et ambulate per vias prudentiae
Tinggalkanlah kebodohan, supaya engkau hidup bahagia. Turutilah jalan orang arif."
7 qui erudit derisorem ipse sibi facit iniuriam et qui arguit impium generat maculam sibi
Kalau orang yang tak mau diajar kautunjukkan kesalahannya, ia akan menertawakan engkau. Kalau orang jahat kaumarahi, ia akan mencaci makimu.
8 noli arguere derisorem ne oderit te argue sapientem et diliget te
Jangan mencela orang yang tak mau diajar, ia akan membencimu. Tetapi kalau orang bijaksana kautunjukkan kesalahannya, ia akan menghargaimu.
9 da sapienti et addetur ei sapientia doce iustum et festinabit accipere
Kalau orang bijaksana kaunasihati, ia akan menjadi lebih bijaksana. Dan kalau orang yang taat kepada Allah kauajar, pengetahuannya akan bertambah.
10 principium sapientiae timor Domini et scientia sanctorum prudentia
Untuk menjadi bijaksana, pertama-tama orang harus mempunyai rasa hormat dan takut kepada TUHAN. Jika engkau mengenal Yang Mahasuci, engkau akan mendapat pengertian.
11 per me enim multiplicabuntur dies tui et addentur tibi anni vitae
Hikmat akan memberikan kepadamu umur panjang.
12 si sapiens fueris tibimet ipsi eris si inlusor solus portabis malum
Apabila hikmat kaumiliki, engkau sendiri yang beruntung. Tetapi jika hikmat kautolak, engkau sendiri pula yang dirugikan.
13 mulier stulta et clamosa plenaque inlecebris et nihil omnino sciens
Kebodohan adalah seperti wanita cerewet yang tidak berpengalaman dan tidak tahu malu.
14 sedit in foribus domus suae super sellam in excelso urbis loco
Tempatnya ialah di pintu rumahnya atau di pintu gerbang kota.
15 ut vocaret transeuntes viam et pergentes itinere suo
Dari situ ia berseru kepada orang yang lewat. Orang yang tulus hati dibujuknya,
16 quis est parvulus declinet ad me et vecordi locuta est
"Mari singgah, hai kamu yang belum berpengalaman!" Dan kepada orang yang tak berakal budi ia berkata,
17 aquae furtivae dulciores sunt et panis absconditus suavior
"Air curian rasanya manis, dan makan sembunyi-sembunyi lebih enak."
18 et ignoravit quod gigantes ibi sint et in profundis inferni convivae eius (Sheol )
Mereka yang menjadi mangsanya tidak tahu bahwa orang yang mengunjungi dia menemui ajalnya di situ; dan mereka yang telah masuk ke dalam rumahnya, sekarang berada di dalam dunia orang mati. (Sheol )