< Isaiæ 1 >

1 Visio Isaiæ, filii Amos, quam vidit super Judam et Jerusalem, in diebus Oziæ, Joathan, Achaz, et Ezechiæ, regum Juda.
Buku ini berisi pesan-pesan tentang Yehuda dan Yerusalem yang dinyatakan Allah kepada Yesaya, anak Amos, pada waktu Uzia, Yotam, Ahas dan Hizkia memerintah di Yehuda.
2 Audite, cæli, et auribus percipe, terra, quoniam Dominus locutus est. Filios enutrivi, et exaltavi; ipsi autem spreverunt me.
Dengarlah hai langit, perhatikanlah hai bumi! TUHAN berkata, "Anak-anak yang telah Kuasuh memberontak terhadap Aku.
3 Cognovit bos possessorem suum, et asinus præsepe domini sui; Israël autem me non cognovit, et populus meus non intellexit.
Sapi mengenal pemiliknya, keledai mengenal tempat makanan yang disediakan tuannya. Tetapi umat-Ku Israel tidak; mereka tidak memahaminya."
4 Væ genti peccatrici, populo gravi iniquitate, semini nequam, filiis sceleratis! dereliquerunt Dominum; blasphemaverunt Sanctum Israël; abalienati sunt retrorsum.
Celakalah kamu bangsa yang berdosa, orang-orang yang bejat dan jahat! Kamu telah terjerumus oleh dosa-dosamu. Kamu telah menolak TUHAN dan membelakangi Allah Mahasuci yang harus kamu sembah.
5 Super quo percutiam vos ultra, addentes prævaricationem? omne caput languidum, et omne cor mœrens.
Mengapa kamu terus saja membantah? Maukah kamu dihukum lebih berat lagi? Kepalamu sudah penuh dengan borok-borok, hati dan pikiranmu sakit.
6 A planta pedis usque ad verticem, non est in eo sanitas; vulnus, et livor, et plaga tumens, non est circumligata, nec curata medicamine, neque fota oleo.
Dari kepala sampai telapak kaki tak ada yang sehat pada badanmu. Kamu penuh bengkak-bengkak, bilur-bilur dan luka-luka. Luka-lukamu itu belum dibersihkan atau dibalut, tidak juga diobati dengan minyak.
7 Terra vestra deserta; civitates vestræ succensæ igni: regionem vestram coram vobis alieni devorant, et desolabitur sicut in vastitate hostili.
Negerimu sudah dibinasakan; kota-kotamu dibakar habis. Di depan matamu orang asing mengambil tanahmu dan menghancurkan segalanya.
8 Et derelinquetur filia Sion ut umbraculum in vinea, et sicut tugurium in cucumerario, et sicut civitas quæ vastatur.
Hanya Yerusalem tertinggal, tetapi sebagai kota yang terkepung dan tak berdaya, seperti pondok di kebun anggur atau gubuk di kebun mentimun.
9 Nisi Dominus exercituum reliquisset nobis semen, quasi Sodoma fuissemus, et quasi Gomorrha similes essemus.
Seandainya TUHAN Yang Mahakuasa tidak meluputkan beberapa orang bagi kita, kita sudah binasa sama sekali, seperti Sodom dan Gomora.
10 Audite verbum Domini, principes Sodomorum; percipite auribus legem Dei nostri, populus Gomorrhæ.
Yerusalem, para pemimpin dan bangsamu sudah menjadi seperti orang Sodom dan Gomora. Dengarlah apa yang dikatakan TUHAN kepadamu; perhatikanlah apa yang diajarkan Allah kita.
11 Quo mihi multitudinem victimarum vestrarum? dicit Dominus. Plenus sum: holocausta arietum, et adipem pinguium, et sanguinem vitulorum et agnorum et hircorum, nolui.
TUHAN berkata, "Sangkamu Aku suka akan semua kurban yang terus-menerus kaupersembahkan kepada-Ku? Aku bosan dengan domba-domba kurban bakaranmu dan lemak anak sapimu. Darah sapi jantan, domba dan kambing tidak Kusukai.
12 Cum veniretis ante conspectum meum, quis quæsivit hæc de manibus vestris, ut ambularetis in atriis meis?
Siapa menyuruh kamu membawa segala persembahan itu pada waktu kamu datang beribadat kepada-Ku? Siapa menyuruh kamu berkeliaran di Rumah Suci-Ku?
13 Ne offeratis ultra sacrificium frustra: incensum abominatio est mihi. Neomeniam et sabbatum, et festivitates alias, non feram; iniqui sunt cœtus vestri.
Percuma saja membawa persembahanmu itu. Aku muak dengan baunya. Aku benci dan tak tahan melihat kamu merayakan Bulan Baru, hari-hari Sabat dan hari-hari raya serta pertemuan-pertemuan keagamaan. Semua itu kamu nodai dengan dosa-dosamu dan merupakan beban bagi-Ku; Aku sudah lelah menanggungnya.
14 Calendas vestras, et solemnitates vestras odivit anima mea: facta sunt mihi molesta; laboravi sustinens.
15 Et cum extenderitis manus vestras, avertam oculos meos a vobis, et cum multiplicaveritis orationem, non exaudiam: manus enim vestræ sanguine plenæ sunt.
Apabila kamu mengangkat tanganmu untuk berdoa, Aku tak mau memperhatikan. Tak perduli berapa banyak doamu, Aku tak mau mendengarkannya, sebab dengan tanganmu itu kamu telah banyak membunuh.
16 Lavamini, mundi estote; auferte malum cogitationum vestrarum ab oculis meis: quiescite agere perverse,
Basuhlah dirimu sampai bersih. Hentikan semua kejahatan yang kamu lakukan itu. Ya, jangan lagi berbuat jahat,
17 discite benefacere; quærite judicium, subvenite oppresso, judicate pupillo, defendite viduam.
belajarlah berbuat baik. Tegakkanlah keadilan dan berantaslah penindasan; berilah kepada yatim piatu hak mereka dan belalah perkara para janda."
18 Et venite, et arguite me, dicit Dominus. Si fuerint peccata vestra ut coccinum, quasi nix dealbabuntur; et si fuerint rubra quasi vermiculus, velut lana alba erunt.
TUHAN berkata, "Mari kita bereskan perkara ini. Meskipun kamu merah lembayung karena dosa-dosamu, kamu akan Kubasuh menjadi putih bersih seperti kapas. Meskipun dosa-dosamu banyak dan berat, kamu akan Kuampuni sepenuhnya.
19 Si volueritis, et audieritis me, bona terræ comeditis.
Kalau kamu mau taat kepada-Ku, kamu akan menikmati semua yang baik yang dihasilkan negerimu.
20 Quod si nolueritis, et me ad iracundiam provocaveritis, gladius devorabit vos, quia os Domini locutum est.
Tetapi kalau kamu melawan Aku, kamu akan mati dalam perang. Aku, TUHAN, telah berbicara."
21 Quomodo facta est meretrix civitas fidelis, plena judicii? justitia habitavit in ea, nunc autem homicidæ.
Kota yang dahulu setia, sekarang seperti seorang pelacur! Dahulu semua penduduknya adil dan jujur, tetapi sekarang didiami oleh pembunuh-pembunuh.
22 Argentum tuum versum est in scoriam; vinum tuum mistum est aqua.
Yerusalem, dahulu engkau seperti perak, tetapi sekarang tidak berharga lagi. Dahulu engkau seperti anggur yang lezat, tetapi sekarang hanya air melulu.
23 Principes tui infideles, socii furum. Omnes diligunt munera, sequuntur retributiones. Pupillo non judicant, et causa viduæ non ingreditur ad illos.
Para pemimpinmu pemberontak dan kaki tangan pencuri; mereka suka menerima hadiah dan uang suap. Mereka tak mau membela yatim piatu di pengadilan; tak mau mendengarkan pengaduan janda-janda.
24 Propter hoc ait Dominus, Deus exercituum, Fortis Israël: Heu! consolabor super hostibus meis, et vindicabor de inimicis meis.
Sebab itu TUHAN Yang Mahakuasa, Allah Israel berkata: "Hai, musuh-musuh-Ku, Aku akan membalas dendam kepada kamu, sehingga kamu tidak menyusahkan Aku lagi.
25 Et convertam manum meam ad te, et excoquam ad puram scoriam tuam, et auferam omne stannum tuum.
Aku akan bertindak terhadap kamu. Seperti orang memurnikan logam, kamu akan Kumurnikan; segala yang kotor akan Kusingkirkan daripadamu.
26 Et restituam judices tuos ut fuerunt prius, et consiliarios tuos sicut antiquitus; post hæc vocaberis civitas justi, urbs fidelis.
Kamu akan Kuberikan lagi hakim-hakim dan penasihat seperti dahulu. Maka Yerusalem akan dinamakan kota yang adil dan setia."
27 Sion in judicio redimetur, et reducent eam in justitia.
TUHAN adil, maka Ia akan menyelamatkan Yerusalem dan orang-orangnya yang menyesal.
28 Et conteret scelestos, et peccatores simul; et qui dereliquerunt Dominum consumentur.
Tetapi orang-orang berdosa yang memberontak terhadap Dia akan dibinasakan-Nya, dan semua yang meninggalkan Dia akan dimusnahkan.
29 Confundentur enim ab idolis quibus sacrificaverunt, et erubescetis super hortis quos elegeratis,
Mereka akan mendapat malu karena menyembah pohon-pohon dan mengkhususkan kebun-kebun untuk dewa-dewa.
30 cum fueritis velut quercus defluentibus foliis, et velut hortus absque aqua.
Mereka akan menjadi seperti pohon besar yang layu daunnya, dan seperti kebun yang tidak diairi.
31 Et erit fortitudo vestra ut favilla stuppæ, et opus vestrum quasi scintilla, et succendetur utrumque simul, et non erit qui extinguat.
Seperti jerami terbakar oleh sepercik bunga api, begitu juga orang-orang berkuasa akan dibinasakan oleh perbuatan-perbuatan jahat mereka sendiri, dan tak ada yang dapat menghentikan kehancuran itu.

< Isaiæ 1 >