< Ayub 13 >

1 "Sesungguhnya, semuanya itu telah dilihat mataku, didengar dan dipahami telingaku.
“Behold, my eye has seen all, My ear has heard, and it attends to it.
2 Apa yang kamu tahu, aku juga tahu, aku tidak kalah dengan kamu.
According to your knowledge I have known—also I. I am not more fallen than you.
3 Tetapi aku, aku hendak berbicara dengan Yang Mahakuasa, aku ingin membela perkaraku di hadapan Allah.
Yet I speak for the Mighty One, And I delight to argue for God.
4 Sebaliknya kamulah orang yang menutupi dusta, tabib palsulah kamu sekalian.
And yet, you [are] forgers of falsehood, Physicians of nothing—all of you,
5 Sekiranya kamu menutup mulut, itu akan dianggap kebijaksanaan dari padamu.
O that you would keep perfectly silent, And it would be to you for wisdom.
6 Dengarkanlah pembelaanku, dan perhatikanlah bantahan bibirku.
Please hear my argument, And attend to the pleadings of my lips,
7 Sudikah kamu berbohong untuk Allah, sudikah kamu mengucapkan dusta untuk Dia?
Do you speak perverseness for God? And do you speak deceit for Him?
8 Apakah kamu mau memihak Allah, berbantah untuk membela Dia?
Do you accept His face, if you strive for God?
9 Apakah baik, kalau Ia memeriksa kamu? Dapatkah kamu menipu Dia seperti menipu manusia?
Is [it] good that He searches you, If, as one mocks at a man, you mock at Him?
10 Kamu akan dihukum-Nya dengan keras, jikalau kamu diam-diam memihak.
He surely reproves you, if you accept faces in secret.
11 Apakah kebesaran-Nya tidak akan mengejutkan kamu dan ketakutan kepada-Nya menimpa kamu?
Does His excellence not terrify you? And His dread fall on you?
12 Dalil-dalilmu adalah amsal debu, dan perisaimu perisai tanah liat.
Your remembrances [are] allegories of ashes, For high places of clay [are] your heights.
13 Diam! Aku hendak bicara, apapun yang akan terjadi atas diriku!
Keep silent from me, and I speak, And pass over me what will.
14 Dagingku akan kuambil dengan gigiku, dan nyawaku akan kutatang dalam genggamku.
Why do I take my flesh in my teeth? And my soul put in my hand?
15 Lihatlah, Ia hendak membunuh aku, tak ada harapan bagiku, namun aku hendak membela peri lakuku di hadapan-Nya.
Behold, He slays me—I do not wait! Only, I argue my ways to His face.
16 Itulah yang menyelamatkan aku; tetapi orang fasik tidak akan menghadap kepada-Nya.
Also—He [is] to me for salvation, For the profane do not come before Him.
17 Dengarkanlah baik-baik perkataanku, perhatikanlah keteranganku.
Hear my word diligently, And my declaration with your ears.
18 Ketahuilah, aku menyiapkan perkaraku, aku yakin, bahwa aku benar.
Now behold, I have set the cause in order, I have known that I am righteous.
19 Siapa mau bersengketa dengan aku? Pada saat itu juga aku mau berdiam diri dan binasa.
Who [is] he that strives with me? For now I keep silent and gasp.
20 Hanya janganlah Kaulakukan terhadap aku dua hal ini, maka aku tidak akan bersembunyi terhadap Engkau:
Only two things, O God, do with me, Then I am not hidden from Your face:
21 jauhkanlah kiranya tangan-Mu dari padaku, dan kegentaran terhadap Engkau janganlah menimpa aku!
Put Your hand far off from me, And do not let Your terror terrify me.
22 Panggillah, maka aku akan menjawab; atau aku berbicara, dan Engkau menjawab.
And You call, and I answer, Or—I speak, and You answer me.
23 Berapa besar kesalahan dan dosaku? Beritahukanlah kepadaku pelanggaran dan dosaku itu.
How many iniquities and sins do I have? Let me know my transgression and my sin.
24 Mengapa Engkau menyembunyikan wajah-Mu, dan menganggap aku sebagai musuh-Mu?
Why do You hide Your face? And reckon me for an enemy to You?
25 Apakah Engkau hendak menggentarkan daun yang ditiupkan angin, dan mengejar jerami yang kering?
Do You terrify a leaf driven away? And do You pursue the dry stubble?
26 Sebab Engkau menulis hal-hal yang pahit terhadap aku dan menghukum aku karena kesalahan pada masa mudaku;
For You write bitter things against me, And cause me to possess iniquities of my youth,
27 kakiku Kaumasukkan ke dalam pasung, segala tindak tandukku Kauawasi, dan rintangan Kaupasang di depan tapak kakiku?
And you put my feet in the stocks, And observe all my paths—You set a print on the roots of my feet,
28 Dan semuanya itu terhadap orang yang sudah rapuh seperti kayu lapuk, seperti kain yang dimakan gegat!"
And he, as a rotten thing, wears away, A moth has consumed him as a garment.”

< Ayub 13 >