< Amsal 31 >

1 Inilah perkataan-perkataan yang diucapkan oleh ibunda Lemuel, raja Masa kepada anaknya,
Inilah perkataan Lemuel, raja Masa, yang diajarkan ibunya kepadanya.
2 "Anakku, buah hatiku, yang kulahirkan sebagai jawaban atas doaku. Apakah yang akan kukatakan kepadamu?
Apa yang akan kukatakan, anakku, anak kandungku, anak nazarku?
3 Janganlah memboroskan tenagamu atau menghamburkan kekuatanmu kepada wanita. Sudah banyak raja yang hancur karena wanita.
Jangan berikan kekuatanmu kepada perempuan, dan jalanmu kepada perempuan-perempuan yang membinasakan raja-raja.
4 Ingatlah, Lemuel! Minum anggur dan ketagihan minuman keras, tidak pantas bagi penguasa.
Tidaklah pantas bagi raja, hai Lemuel, tidaklah pantas bagi raja meminum anggur, ataupun bagi para pembesar mengingini minuman keras,
5 Sebab, apabila raja minum minuman keras, ia lupa akan hukum dan tidak menghiraukan hak orang lemah.
jangan sampai karena minum ia melupakan apa yang telah ditetapkan, dan membengkokkan hak orang-orang yang tertindas.
6 Minuman keras adalah untuk mereka yang merana dan bersedih hati.
Berikanlah minuman keras itu kepada orang yang akan binasa, dan anggur itu kepada yang susah hati.
7 Mereka minum untuk melupakan kemiskinan dan kesusahan mereka.
Biarlah ia minum dan melupakan kemiskinannya, dan tidak lagi mengingat kesusahannya.
8 Belalah mereka yang tak dapat membela dirinya sendiri. Lindungilah hak semua orang yang tak berdaya.
Bukalah mulutmu untuk orang yang bisu, untuk hak semua orang yang merana.
9 Berjuanglah untuk mereka, dan jadilah hakim yang adil. Lindungilah hak orang miskin dan orang tertindas."
Bukalah mulutmu, ambillah keputusan secara adil dan berikanlah kepada yang tertindas dan yang miskin hak mereka.
10 Istri yang cakap sukar ditemukan; ia lebih berharga daripada intan berlian.
Isteri yang cakap siapakah akan mendapatkannya? Ia lebih berharga dari pada permata.
11 Suaminya tak akan kekurangan apa-apa, karena menaruh kepercayaan kepadanya.
Hati suaminya percaya kepadanya, suaminya tidak akan kekurangan keuntungan.
12 Ia tak pernah berbuat jahat kepada suaminya; sepanjang umurnya ia berbuat baik kepadanya.
Ia berbuat baik kepada suaminya dan tidak berbuat jahat sepanjang umurnya.
13 Ia rajin mengumpulkan rami dan bulu domba lalu sibuk bekerja menenunnya.
Ia mencari bulu domba dan rami, dan senang bekerja dengan tangannya.
14 Dari jauh ia mendatangkan makanan, seperti yang dilakukan oleh kapal-kapal pedagang.
Ia serupa kapal-kapal saudagar, dari jauh ia mendatangkan makanannya.
15 Pagi-pagi buta ia bangun untuk menyiapkan makanan bagi keluarganya, dan untuk membagi-bagikan tugas kepada pelayan-pelayannya.
Ia bangun kalau masih malam, lalu menyediakan makanan untuk seisi rumahnya, dan membagi-bagikan tugas kepada pelayan-pelayannya perempuan.
16 Ia mencari sebidang tanah, lalu membelinya; ia mengusahakan sebuah kebun anggur dari pendapatannya.
Ia membeli sebuah ladang yang diingininya, dan dari hasil tangannya kebun anggur ditanaminya.
17 Ia menyiapkan dirinya untuk bekerja sekuat tenaga.
Ia mengikat pinggangnya dengan kekuatan, ia menguatkan lengannya.
18 Ia tahu bahwa segala sesuatu yang dibuatnya, menguntungkan; ia bekerja sampai jauh malam.
Ia tahu bahwa pendapatannya menguntungkan, pada malam hari pelitanya tidak padam.
19 Benang dipintalnya dan kain ditenunnya.
Tangannya ditaruhnya pada jentera, jari-jarinya memegang pemintal.
20 Ia tidak kikir kepada yang berkekurangan; ia baik hati kepada yang memerlukan pertolongan.
Ia memberikan tangannya kepada yang tertindas, mengulurkan tangannya kepada yang miskin.
21 Ia tidak khawatir apabila musim dingin tiba, karena baju panas tersedia bagi keluarganya.
Ia tidak takut kepada salju untuk seisi rumahnya, karena seluruh isi rumahnya berpakaian rangkap.
22 Ia sendiri yang membuat permadaninya; pakaiannya dari kain lenan ungu yang mewah.
Ia membuat bagi dirinya permadani, lenan halus dan kain ungu pakaiannya.
23 Suaminya adalah orang ternama--salah seorang dari antara para pemimpin kota.
Suaminya dikenal di pintu gerbang, kalau ia duduk bersama-sama para tua-tua negeri.
24 Ia membuat pakaian dan ikat pinggang lalu menjualnya kepada pedagang.
Ia membuat pakaian dari lenan, dan menjualnya, ia menyerahkan ikat pinggang kepada pedagang.
25 Ia berwibawa dan dihormati; dan tidak khawatir tentang hari nanti.
Pakaiannya adalah kekuatan dan kemuliaan, ia tertawa tentang hari depan.
26 Dengan lemah lembut ia berbicara; kata-katanya bijaksana.
Ia membuka mulutnya dengan hikmat, pengajaran yang lemah lembut ada di lidahnya.
27 Ia selalu rajin bekerja dan memperhatikan urusan rumah tangganya.
Ia mengawasi segala perbuatan rumah tangganya, makanan kemalasan tidak dimakannya.
28 Ia dihargai oleh anak-anaknya, dan dipuji oleh suaminya.
Anak-anaknya bangun, dan menyebutnya berbahagia, pula suaminya memuji dia:
29 "Ada banyak wanita yang baik," kata suaminya, "tetapi engkau yang paling baik dari mereka semua."
Banyak wanita telah berbuat baik, tetapi kau melebihi mereka semua.
30 Paras yang manis tak dapat dipercaya, dan kecantikan akan hilang; tetapi wanita yang taat kepada TUHAN layak mendapat pujian.
Kemolekan adalah bohong dan kecantikan adalah sia-sia, tetapi isteri yang takut akan TUHAN dipuji-puji.
31 Balaslah segala kebaikannya; ia wanita yang patut dihormati di mana-mana!
Berilah kepadanya bagian dari hasil tangannya, biarlah perbuatannya memuji dia di pintu-pintu gerbang!

< Amsal 31 >