< Yesaya 10 >
1 Celakalah kamu yang membuat hukum-hukum yang tak adil untuk menindas bangsa-Ku.
Wo to them that maken wickid lawis, and thei writynge han wryte vnriytfulnesse, for to oppresse pore men in doom,
2 Dengan cara itu kamu mencegah orang miskin mendapat hak dan keadilan, dan merampas milik para janda dan yatim piatu.
and to do violence to the cause of meke men of my puple; that widewis schulen be the prey of them, and that thei schulden rauysche fadirles children.
3 Apa yang akan kamu buat pada hari Allah menghukum kamu? Apa dayamu pada waktu Ia mendatangkan bencana dari negeri yang jauh? Kepada siapa kamu akan minta tolong? Di mana akan kamu sembunyikan kekayaanmu itu?
What schulen ye do in the dai of visitacioun, and of wretchidnesse comynge fro fer? To whos help schulen ye fle? and where schulen ye leeue youre glorie,
4 Nasibmu hanyalah dibunuh dalam perang atau digiring sebagai tawanan. Tetapi TUHAN masih marah dan tetap menghukum.
that ye be not bowid doun vndur boond, and falle not doun with slayn men? On alle these thingis his strong veniaunce is not turned awei, but yit his hond is stretchid forth.
5 TUHAN berkata, "Celakalah Asyur! Asyur Kupakai sebagai cambuk dan pentung untuk memukul orang-orang yang kena kemarahan-Ku.
Wo to Assur, he is the yerde and staf of my strong veniaunce; myn indignacioun is in the hond of them.
6 Aku mengirim Asyur untuk menyerang bangsa-Ku yang murtad dan yang membuat Aku marah. Aku mengutus Asyur untuk merampok dan mencuri dan menginjak-injak bangsa-Ku seperti debu di jalan."
Y schal send hym to a fals folk, and Y schal comaunde to hym ayens the puple of my strong veniaunce; that he take awei the spuylis, and departe prey, and that he sette that puple in to defouling, as the fen of stretis.
7 Tetapi raja Asyur mempunyai rencananya sendiri. Ia bertekad untuk memakai kekerasan dan membinasakan banyak bangsa.
Forsothe he schal not deme so, and his herte schal not gesse so, but his herte schal be for to al to-breke, and to the sleynge of many folkis.
8 Ia menyombongkan diri, katanya, "Panglima-panglimaku semuanya raja-raja!
For he schal seie, Whether my princes ben not kyngis to gidere?
9 Kurebut kota-kota Kalno dan Karkemis, Hamat dan Arpad. Kurebut juga kota-kota Samaria dan Damsyik.
Whether not as Carcamys, so Calanno; and as Arphat, so Emath? whether not as Damask, so Samarie?
10 Kukalahkan kerajaan-kerajaan yang menyembah berhala-berhala yang lebih berkuasa dari yang ada di Yerusalem dan Samaria.
As myn hond foond the rewmes of idol, so and the symylacris of hem of Jerusalem and of Samarie.
11 Samaria dan semua berhalanya sudah kubinasakan. Yang sama akan kulakukan di Yerusalem dengan semua berhala yang disembah di sana."
Whether not as Y dide to Samarie, and to the idols therof, so Y schal do to Jerusalem, and to the simylacris therof?
12 Tetapi TUHAN berkata, "Kalau yang hendak Kulakukan di Bukit Sion dan di Yerusalem itu sudah selesai, Aku akan menghukum raja Asyur karena kesombongan dan keangkuhannya."
And it schal be, whanne the Lord hath fillid alle hise werkis in the hil of Syon and in Jerusalem, Y schal visite on the fruit of the greet doynge herte of the kyng of Assur, and on the glorie of the hiynesse of hise iyen.
13 Raja Asyur membual, katanya, "Semua itu kulakukan dengan kuasaku sendiri. Aku bijaksana dan pintar. Kuhapus batas-batas antara bangsa-bangsa, dan kurampas persediaan mereka. Seperti banteng aku menginjak-injak orang-orang yang memerintah.
For he seide, Y haue do in the strengthe of myn honde, and Y haue understonde in my wisdom; and Y haue take awei the endis of peplis, and Y haue robbid the princes of them, and Y as a myyti man haue drawun doun them that saten an hiy.
14 Bangsa-bangsa di dunia seperti sarang burung; dengan gampang harta mereka kuambil, seperti orang meraup telur yang ditinggalkan di sarang. Tak ada sayap yang menggelepar, tak ada yang membuka paruhnya atau menciap-ciap."
And myn hond foond the strengthe of puplis as a nest, and as eirun ben gaderid togidere that ben forsakun, so Y gaderid togidere al erthe; and noon was that mouyde a fethere, and openyde the mouth, and grutchide.
15 Tetapi TUHAN berkata, "Dapatkah kapak membanggakan diri terhadap orang yang memakainya? Apakah gergaji lebih penting dari orang yang menggunakannya? Bukan pentung yang mengangkat orang, melainkan oranglah yang mengangkat pentung."
Whether an ax schal haue glorie ayens hym that kittith with it? ether a sawe schal be enhaunsid ayens hym of whom it is drawun? as if a yerde is reisid ayens hym that reisith it, and a staf is enhaunsid, which sotheli is a tre.
16 Karena orang Asyur telah menyombongkan diri, TUHAN Yang Mahakuasa akan mendatangkan wabah penyakit untuk menghukum perwira-perwira yang tegap-tegap. Mereka akan mengidap demam tinggi seperti api yang membakar terus-menerus.
For this thing the lordli gouernour, Lord of oostis, schal sende thinnesse in the fatte men of hym, and his glorie kyndlid vndur schal brenne as `the brenning of fier.
17 Allah yang suci, Cahaya Israel, akan menjadi seperti nyala api yang dalam satu hari membakar habis segala sesuatu, bahkan semak-semak berduri.
And the liyt of Israel schal be in fier, and the hooli of it in flawme; and the thorn of him and brere schal be kyndlid and deuourid in o dai.
18 Hutan-hutan lebat dan ladang-ladang subur di negeri Asyur akan dibinasakan sama sekali, seperti orang sakit yang merana sampai mati.
And the glorie of his forest and of his Carmele schal be wastid, fro the soule `til to fleisch; and he schal be fleynge awei for drede.
19 Pohon-pohon akan tinggal sedikit saja, sehingga anak kecil pun dapat menghitungnya.
And the relifs of the tree of his forest schulen be noumbrid for fewnesse, and a child schal write hem.
20 Waktunya akan tiba sisa bangsa Israel yang terluput tidak lagi menggantungkan nasibnya kepada bangsa penguasa yang hampir membinasakan mereka, melainkan kepada TUHAN, Allah kudus Israel.
And it schal be in that dai, the remenaunt of Israel, and thei that fledden of the house of Jacob, schal not adde for to triste on hym that smytith hem; but it schal triste on the hooli Lord of Israel, in treuthe.
21 Sisa kecil bangsa Israel akan bertobat kepada Allah yang perkasa.
The relifs, Y seie, the relifs of Jacob, schulen be conuertid to the stronge Lord.
22 Biarpun orang Israel sekarang sama banyaknya dengan butir-butir pasir di laut, hanya beberapa saja akan kembali. Hukuman TUHAN sudah dekat, dan memang pantas dan adil bangsa itu dibinasakan.
Forwhi, Israel, if thi puple is as the grauel of the see, the relifs schulen be turned therof; an endyng maad schort schal make riytfulnesse to be plenteuouse.
23 Ya, seluruh negeri akan dihancurkan oleh TUHAN Yang Mahakuasa; itulah keputusan TUHAN, dan tidak dapat diubah lagi.
For whi the Lord God of oostis schal make an endyng and a breggyng in the myddis of al erthe.
24 TUHAN Yang Mahakuasa berkata kepada umat-Nya yang tinggal di Sion, "Jangan takut kepada orang Asyur, walaupun mereka menindas dan menganiaya kamu seperti yang dilakukan orang Mesir dahulu.
For this thing the Lord God of oostis seith these thingis, My puple, the dwellere of Sion, nyle thou drede of Assur, for he schal smite thee in a yerde, and he schal reise his staf on thee in the weie of Egipt.
25 Dalam waktu singkat kemarahan-Ku kepadamu berhenti, lalu mereka akan Kubinasakan.
Forwhi yit a litil, and a litil, and myn indignacioun and my strong veniaunce schal be endid on the greet trespas of hem.
26 Aku TUHAN Yang Mahakuasa, akan mencambuk mereka dengan cemeti, seperti Kuhajar orang Midian di gunung batu Oreb. Asyur akan Kuhukum, seperti Aku menghukum Mesir.
And the Lord of oostis schal reise a scourge on hym bi the veniaunce of Madian in the stoon of Oreb, and bi his yerde on the see; and he schal reise that yerde in the wei of Egipt.
27 Pada waktu itu Aku akan membebaskan kamu dari penindasan Asyur, dan mereka tidak lagi berkuasa atas kamu."
And it schal be in that dai, his birthun schal be takun awei fro thi schuldre, and his yok fro thi necke; and the yok schal wexe rotun fro the face of oile.
28 Tentara Asyur sudah merebut kota Ayat. Mereka sudah melewati Migron! Perbekalan mereka ditinggalkan di Mikhmas!
He schal come in to Aioth, he schal passe in to Magron, at Magynas he schal bitake his vessels to kepyng.
29 Mereka sudah lewat penyeberangan dan bermalam di Geba! Penduduk kota Rama gemetar, dan penduduk Gibea, kota Raja Saul, telah melarikan diri.
Thei passiden swiftli, Gabaa is oure seete, Rama was astonyed, Gabaa of Saul fled.
30 Berteriaklah, hai penduduk Galim! Dengarlah, penduduk Laisya! Jawablah, penduduk Anatot!
Thou douytir of Gallym, weile with thi vois; thou Laisa, perseyue, thou pore Anatot.
31 Penduduk Madmena dan Gebim lari mengungsi.
Medemena passide; the dwelleris of Gabyn fledden; be ye coumfortid.
32 Hari ini musuh berada di kota Nob, dan di sana mereka mengepalkan tinju ke arah Bukit Sion, ke kota Yerusalem.
Yit it is dai, that me stonde in Nobe; he schal dryue his hond on the hil of the douyter of Syon, on the litil hil of Jerusalem.
33 TUHAN Yang Mahakuasa akan merobohkan mereka seperti dahan ditebang dari pohon. Yang paling megah dan tinggi di antaranya akan dipotong dan dirobohkan.
Lo! the lordli gouernour, the Lord of oostis, schal breke a potel in drede, and hiy men of stature schulen be kit doun.
34 TUHAN akan menumbangkan mereka seperti pohon di tengah hutan ditebang dengan kapak. Walaupun mereka kuat seperti pohon yang paling hebat di Libanon, mereka akan roboh juga!
And proude men schulen be maade low, and the thicke thingis of the forest schulen be distried bi irun; and the Liban with hiy thingis schal falle doun.