< Hosea 7 >

1 When I would heal Israel, then the iniquity of Ephraim is uncovered, also the wickedness of Samaria; for they commit falsehood, and the thief enters in, and the gang of robbers ravages outside.
TUHAN berkata, "Setiap kali Aku ingin menyembuhkan umat-Ku Israel dan memulihkan keadaan mereka, maka yang Kulihat hanyalah kejahatan dan dosa mereka. Mereka saling menipu, mereka memasuki rumah orang untuk mencuri, dan mereka merampok di jalan-jalan.
2 They don’t consider in their hearts that I remember all their wickedness. Now their own deeds have engulfed them. They are before my face.
Tidak pernah terlintas dalam pikiran mereka bahwa Aku akan mengingat segala kejahatan itu. Tetapi dosa-dosa mereka meliputi mereka sehingga dengan jelas terlihat oleh-Ku."
3 They make the king glad with their wickedness, and the princes with their lies.
TUHAN berkata, "Dengan tipu daya dan perbuatan-perbuatan yang jahat rakyat berusaha menyenangkan hati raja dan pejabat-pejabat pemerintahan.
4 They are all adulterers. They are burning like an oven that the baker stops stirring, from the kneading of the dough, until it is leavened.
Mereka semua pengkhianat dan orang yang tidak setia. Kebencian mereka seperti api dalam tungku yang tidak dikobarkan oleh si pembuat roti sebelum adonannya siap untuk dibakar.
5 On the day of our king, the princes made themselves sick with the heat of wine. He joined his hand with mockers.
Pada hari pesta raja, mereka membuat raja dan pejabat-pejabatnya minum anggur sampai mabuk dan melakukan hal-hal yang bodoh. Akhirnya raja bersenang-senang dengan para pengkhianat itu.
6 For they have prepared their heart like an oven, while they lie in wait. Their anger smolders all night. In the morning it burns as a flaming fire.
Seperti api dalam tungku begitulah niat jahat dan kemarahan mereka membara dalam hati sepanjang malam, dan di pagi hari berkobar menjadi nyala api yang mengganas.
7 They are all hot as an oven, and devour their judges. All their kings have fallen. There is no one among them who calls to me.
Dalam nafsu kemarahannya, mereka membunuh pemimpin-pemimpin mereka. Semua raja mereka telah dibunuh berturut-turut. Tetapi meskipun keadaan telah menjadi begitu buruk, tak seorang pun berdoa kepada-Ku untuk minta tolong."
8 Ephraim mixes himself among the nations. Ephraim is a pancake not turned over.
TUHAN berkata, "Bangsa Israel bersekutu dengan bangsa-bangsa di sekeliling mereka, sehingga mereka menjadi seperti roti yang matang sebelah.
9 Strangers have devoured his strength, and he doesn’t realize it. Indeed, gray hairs are here and there on him, and he doesn’t realize it.
Mereka tidak menyadari bahwa justru karena persekutuan dengan bangsa-bangsa itulah, maka hilanglah kekuatan mereka. Akhir riwayat mereka sudah dekat, tapi mereka tidak mengetahuinya.
10 The pride of Israel testifies to his face; yet they haven’t returned to Yahweh their God, nor sought him, for all this.
Keangkuhan orang Israel tampak dengan jelas dan menjadi bukti kesalahan mereka. Meskipun semuanya itu telah terjadi, mereka tidak juga mencari Aku atau kembali kepada-Ku, TUHAN Allah mereka.
11 “Ephraim is like an easily deceived dove, without understanding. They call to Egypt. They go to Assyria.
Israel ke sana ke mari seperti burung merpati yang bodoh. Mula-mula orang-orangnya minta bantuan kepada Mesir, kemudian mereka lari kepada Asyur!
12 When they go, I will spread my net on them. I will bring them down like the birds of the sky. I will chastise them, as their congregation has heard.
Tapi setiap kali mereka lewat, Aku akan memasang jaring dan menangkap mereka seperti orang menangkap burung. Aku akan menghukum mereka karena kejahatan-kejahatan mereka yang telah Kuketahui.
13 Woe to them! For they have wandered from me. Destruction to them! For they have trespassed against me. Though I would redeem them, yet they have spoken lies against me.
Celaka mereka, sebab mereka telah meninggalkan Aku. Mereka akan hancur karena telah melawan Aku. Aku ingin menyelamatkan mereka, tapi ibadat mereka kepada-Ku palsu belaka.
14 They haven’t cried to me with their heart, but they howl on their beds. They assemble themselves for grain and new wine. They turn away from me.
Mereka tidak sungguh-sungguh berdoa kepada-Ku. Kalau mereka berdoa, mereka menghempaskan diri ke tempat tidur, dan meratap seperti yang dilakukan oleh orang-orang yang tidak percaya kepada-Ku. Apabila mereka berdoa untuk minta gandum dan anggur, mereka melukai diri seperti yang dilakukan oleh orang-orang yang menyembah dewa. Mereka sungguh-sungguh melawan Aku!
15 Though I have taught and strengthened their arms, yet they plot evil against me.
Meskipun Akulah yang membesarkan dan menguatkan mereka, namun mereka berkomplot melawan Aku.
16 They return, but not to the Most High. They are like a faulty bow. Their princes will fall by the sword for the rage of their tongue. This will be their derision in the land of Egypt.
Mereka terus saja mengikuti dewa-dewa yang sama sekali tidak mempunyai kuasa apa-apa. Mereka tak dapat diandalkan seperti busur yang kendur. Pemimpin-pemimpin mereka berbicara dengan sombong, sebab itu mereka akan dibunuh oleh pedang, dan ditertawakan oleh orang-orang Mesir."

< Hosea 7 >